Puluhan Personel Kodam XIII/Merdeka Dikerahkan Bantu Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang

Al-Qadri Ramadhan
Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara, mengalami erupsi. (Foto: BPBD Kabupaten Sitaro)
Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara, mengalami erupsi. (Foto: BPBD Kabupaten Sitaro)

MANADO,Quarta.id– Ribuan warga Kecamatan Tagulandang, Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara, terdampak letusan Gunung Ruang. Kodam XIII/Merdeka mengerahkan prajurit TNI untuk ikut membantu proses evakuasi warga ke lokasi yang aman.

Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya memimpin apel pemberangkatan Satgas di Makodam XIII/Merdeka, Jalan 14 Februari, Teling Atas, Manado, Kamis (18/4/2024).  

BACA JUGA: Abu Vulkanik dari Letusan Gunung Ruang Bahayakan Penerbangan, Bandara Sam Ratulangi Manado Ditutup

Jumlah personel TNI yang diberangkatkan sebanyak 89 orang. Mereka dilengkapi dengan berbagai perlengkapan komunikasi, logistik, bekal alat dan obat kesehatan serta alat-alat kebencanaan lainnya.

Personel Satgas bergerak ke titik evakuasi dan akan membentuk posko tanggap darurat dalam rangka membantu evakuasi warga.

“Harapan kami semua Satgas ini mampu memberikan kontribusi nyata dalam membantu warga terdampak bencana dan memitigasi korban bencana lainnya,” ungkap Candra dikutip dari laman tni.mil.id, Jumat (19/4/2024). 

BACA JUGA: Batik Air Batalkan Penerbangan di Bandara Kuala Lumpur Efek Letusan Gunung Ruang

Status Gunung Ruang di Sulawesi Utara naik ke Level IV atau Awas sejak Rabu (17/4/2024) malam pukul 21.00 Wita. Erupsi Gunung Raung menyebabkan ribuan warga sekitar mengungsi.

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah meminta agar evakuasi dilakukan terhadap masyarakat yang bermukim pada wilayah Pulau Tagulandang yang masuk dalam radius 6 km.

BACA JUGA: Dampak Erupsi Gunung Ruang, 828 Jiwa Mengungsi ke Tempat Ibadah dan Gedung Kantor Pemerintah

PVMBG juga mengingatkan potensi tsunami akibat erupsi gunung berapi tersebut sehingga warga yang bermukim di tepi pantai diimbau selalu waspada.

Erupsi Gunung Raung juga membuat Bandara Sam Ratulangi Manado berhenti beroperasi sehingga puluhan jadwal penerbangan dibatalkan. Abu vulkanik darfi letusan gunung dianggap berbahaya untuk keselamatan penerbangan.

Pembatalan penerbangan bahkan juga terjadi di Bandara Kuala Lumpur Malaysia.

Ikuti Kami :
Posted in

BERITA LAINNYA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *