LONDON, Quarta.id– Pelatih Manchester City Pep Guardiola memperingatkan anak asuhnya untuk tidak kehilangan poin di laga sisa jika mereka ingin mengamankan gelar Premier League.
Pep menyadari bahwa perburuan gelar musim ini yang memasuki pekan-pekan akhir sangat ditentukan oleh kemampuan menjaga konsistensi. Jika ingin juara, kuncinya jangan sampai kehilangan satu poin pun.
City bersaing ketat dengan Arsenal menuju tampuk juara. City yang mengincar gelar Liga Primer empat kali beruntun tertinggal satu poin dari Arsenal di klasemen sementara.
BACA JUGA: Liverpool Terus Meredup, Perburuan Gelar Juara Liga Inggris Sisakan City-Arsenal
City mengoleksi 79 poin, sedangkan Arsenal 80. Namun, City memiliki pertandingan lebih banyak karena baru memainkan 34 laga, sedangkan The Gunners 35. City masih memiliki 4 pertandingan tersisa, sedangkan Arsenal hanya 3.
Pep memberi peringatan soal pentingnya merebut poin penuh di setiap pertandingan seusai melihat Arsenal mampu menang 3-2 di kandang Tottenham Hotspur, Minggu (28/4/2024) malam.
Pada derby London Utara yang krusial tersebut, The Gunners mampu mengamankan tiga poin. Gol Arsenal dicetak Pierre Emile Hojbjerg (bunuh diri menit 15), Bukayako Saka menit 27 dan Kai Havertz menit 38.
Dua gol balasan Spurs dicetak di babak kedua oleh Cristian Romero menit 64, dan Son Heung-min menit 87 (Penalti).
BACA JUGA: Ketangguhan Mental Real Madrid Pupus Mimpi Man City Raih Treble Beruntun
City yang bertanding setelahnya, juga mampu mengalahkan Nottingham Forest di kandang lawan 2-0 sehingga jarak poin kedua tim tetap 1. Gol City dicetak Josko Gvardiol pada menit 32 dan Erling Haaland menit 71.
“Kami lebih suka mereka kalah, kami tidak bisa mengendalikan apa yang mereka lakukan,” kata Guardiola tentang Arsenal, dikutip dari The Guardian, Senin (29/4/2024).
“Masih ada empat pertandingan tersisa, saya rasa mereka tidak akan kehilangan satu poin pun, jadi kami tahu persis apa yang harus kami lakukan,” ujar mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munchen itu.
Empat laga sisa yang akan dimainkan City yakni melawan Wolves (kandang), Fulham (tandang), Tottenham Hotspur (tandang), dan terakhir West Ham (kandang).
BACA JUGA: Ditumbangkan City 1-0 di Semifinal Piala FA, Nasib Apes Chelsea Tak Punya Striker Andal
Sedangkan tiga laga sisa Arsenal yakni melawan Bournemouth (tandang), Mancehster United (tandang), dan Everton (kandang).
City telah memenangkan lima pertandingan Liga Primer berturut-turut dan empat kemenangan berikutnya akan memastikan gelar keenam dalam tujuh tahun terakhir di bawah asuhan Guardiola.
Guardiola kemungkinan harus bermain tanpa kiper utamanya, Ederson, untuk sisa pertandingan mereka setelah pemain Brasil itu terpaksa keluar lapangan karena cedera bahu di babak pertama dan meninggalkan lapangan dengan tangan digendong. “Kelihatannya tidak bagus, kita akan bertemu besok dengan dokter,” ujarnya seusai laga.