JAKARTA, Quarta.id– Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea pada babak playoff memperebutkan tiket terakhir ke Olimpiade Paris 2024.
Laga Indonesia vs Guinea akan digelar pada 9 Mei 2024 di Clairefontaine, tempat latihan Timnas Prancis.
Kepastian melawan negara Afrika barat tersebut di playoff diperoleh seusai Garuda Muda kalah melawan Irak 2-1 di laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23.
Tiket olimpiade untuk zona Asia menjadi milik dua finalis Piala Asia U-23, yakni Uzbekistan dan Jepang, serta peringkat ketiga Irak.
Jika nanti Indonesia mampu menumbangkan Guinea dan menjadi negara ke-16 atau terakhir yang lolos ke Olimpiade Paris, tantangan berat bagi anak asuh Shin Tae-yong sudah menanti.
BACA JUGA: Kalah 2-1 Lawan Irak, Harapan Indonesia Lolos Olimpiade Paris Belum Habis
Indonesia akan masuk ke Grup A yang dihuni Prancis, Amerika Serikat dan Selandia Baru. Ini layak disebut grup maut.
Prancis adalah raksasa sepakbola Eropa yang menempati peringkat 2 FIFA di bawah Argentina. Negara ini lolos olimpiade karena berstatus tuan rumah. Bermain di depan publik sendiri membuat Prancis diunggulkan untuk melaju jauh di olimpiade nanti.
Sedangkan Amerika Serikat merupakan negara berperingkat 11 FIFA. Negara ini mewakili konfederasi sepakbola Amerika (Concacaf) lolos ke Olimpiade Paris.
BACA JUGA: Garuda Muda Siap Lanjutkan Kejutan: Lolos ke Olimpiade!
Bersama Republik Dominika, Amerika Serikat mengamankan tiket limpiade usai menjadi tim yang berlaga di final Piala Concacaf U-20 2022.
Pada turnamen Pan American Games Oktober 2023, Amerika Serikat U-23 mampu mengalahkan Kolumbia dan Honduras masing-masing 2-0 dan 2-1. Namun , Amerika Serikat kalah 0-1 dari Brazil dan Chile, serta tumbang 1-4 dari Meksiko di perebutan tempat ketiga.
BACA JUGA: Asosiasi Sepakbola Korsel Minta Maaf Gagal ke Olimpiade Usai Ditumbangkan Garuda Muda
Adapun Selandia Baru merupakan negara dengan peringkat FIFA 104, unggul 30 tingkat dari Indonesia yang berada di peringkat 134.
Selandia Baru memastikan tiket Olimpiade Paris usai mengalahkan Fiji 9-0 pada kualifikasi konfederasi OFC.
Indonesia terakhir kali lolos olimpiade pada 1956 di Melbourne, Australia. Saat itu, Indonesia antara lain diperkuat oleh legenda Garuda, Ramang.
Jika mampu mengalahkan Guinea, Indonesia akjan mencatat sejarah besar, yakni kembali lolos ke olimpiade untuk pertama kalinya setelah 68 tahun.