Bangkitkan Minat Baca Anak, Badan Bahasa Gelar Sayembara Penulisan Komik 2024

Al-Qadri Ramadhan
Orang tua perlu mengenalkan buku bacaan kepada anak sejak dini agar anak memiliki minat baca tinggi yang bermanfaaat untuk menambah pengetahuan dan membangun budi pekerti. (Foto: Quarta.id/Eros Amil Maj)
Orang tua perlu mengenalkan buku bacaan kepada anak sejak dini agar anak memiliki minat baca tinggi yang bermanfaaat untuk menambah pengetahuan dan membangun budi pekerti. (Foto: Quarta.id/Eros Amil Maj)

JAKARTA, Quarta.id– Kabar gembira sekaligus tantangan bagi penulis komik di Tanah Air.

Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud dan Ristek) pada Juni ini menyelenggarakan Sayembara Penulisan Komik Tahun 2024.

Kegiatan ini dilakukan sebagai ikhtiar penyediaan bahan bacaan literasi bermutu dan dapat dijangkau ketersediaannya oleh masyarakat Indonesia.

Lomba komik ini berfokus pada sasaran usia pembaca semenjana yakni perkiraan usia 11-13 tahun.

BACA JUGA: Skor Literasi Membaca Indonesia Rendah, Kemendikbud Sebar 4,6 Juta Buku ke Sekolah

Dikutip dari lama badanbahasa.kemdikbud.go.id, lomba ini bagian dari upaya pemerintah menggelorakan Gerakan Literasi Nasional (GLN) yang mulai digiatkan pada 2016.

“Gerakan literasi menjadi bagian penting dalam upaya penumbuhan budi pekerti. Salah satu upaya menumbuhkan budi pekerti pada anak adalah melalui aktivitas membaca,” demikian bunyi pengantar sayembara dikutip  di laman badanbahasa.kemdikbud.go.id, Rabu (5/6/2024).

Dijelaskan, pada 2024 penyediaan bahan bacaan literasi dilakukan dengan menyasar beberapa jenjang pembaca salah satunya adalah jenjang pembaca semenjana (perkiraan 11—13 tahun). Untuk jenjang pembaca semenjana ini, bahan bacaan yang akan disusun berupa buku bacaan dalam bentuk komik.

BACA JUGA: Satu Dekade Sedekah Buku Indonesia Gelorakan Literasi hingga ke Pelosok Negeri

Hal tersebut berdasarkan kecenderungan bahwa pembaca semenjanan membutuhkan bahan bacaan yang tidak hanya sarat akan ilmu, namun memiliki visual yang bagus sehingga merangsang minat pembaca semenjana untuk membacanya.

Ketersediaan pilihan buku yang sesuai dengan jenjang pembacanya akan membantu meningkatkan minat baca pada anak. Selain itu, buku yang bermutu dan berkualitas juga akan mendorong aktivitas membaca dan menulis.

Kegiatan ini diharapkan dapat menghasilkan penulis dan buku bacaan literasi terbaik sebanyak 116 buku komik untuk jenjang pembaca semenjana yang dikategorikan ke dalam kategori C (perkiraan usia 11—13 tahun).

BACA JUGA: Ingin Anak Senang Membaca Buku, Mulailah dengan Membaca Nyaring

Ketentuan umum sayembara ini yakni pertama, karya merupakan buku komik. Kedua,  merupakan karya asli si penulis, bukan plagiat. Ketiga, belum pernah dipublikasikan atau menjadi pemenang pada lomba lain. Keempat, memiliki satu tema dengan maksimal tiga fokus karakter.

Kelima, tidak memperlihatkan kekerasan dan pornografi. Keenam, tidak mempertentangkan SARA dan gender. Ketujuh, tidak mengandung ujaran kebencian, propaganda, dan merek produk.

Kedelapan, memiliki kekuatan dan pesan tentang sikap hidup dalam keluarga dan masyarakat. Kesembilan, menggunakan aplikasi Indesign untuk pengatakan (layout).

BACA JUGA: Ngabuburit Sambil Berburu Buku Bekas di Kota Kembang Bandung

Kriteria calon penulis yakni pertama, merupakan warga negara Indonesia. Kedua, berusia minimal 19 tahun.  Ketiga,  mengajukan kelengkapan pendaftaran sesuai ketentuan. Keempat, merupakan penulis yang sudah pernah membuat buku komik dibuktikan dengan lampiran portofolio.

Masa pendaftaran seleksi penulis pada  4-25 Juni 2024. Batas akhir pengumpulan berkas pada 25 Juni pukul 23.59 WIB. Pengumuman penetapan penulis terpilih pada 19 Agustus 2024.

Untuk informasi selengkapnya mengenai persyaratan dan cara pendaftaran lomba dapat diunduh melalui link badanbahasa.kemdikbud.goid.

Calon penulis juga dapat menghubungi panitia pada alamat pos-el: gerakanliterasinasional2024@gmail.com

Ikuti Kami :
Posted in

BERITA LAINNYA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *