Home SPORT

Bungkam Arab Saudi, Indonesia Peringkat 3 Klasemen Grup C

Bakti M. Munir
Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk dan Pratama Arhan merayakan kemenangan 2-0 atas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (19/11/2024). (Foto: PSSI).
Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk dan Pratama Arhan merayakan kemenangan 2-0 atas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (19/11/2024). (Foto: PSSI).

JAKARTA, Quarta.id– Peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 tetap terjaga. Tim Garuda sukses meraih tiga poin saat menumbangkan Arab Saudi 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (19/11/2024) malam.

Marselino Ferdinan menjadi pahlawan kemenangan Garuda berkat dua golnya ke gawang The Green Falcons pada menit 32 dan 57.

BACA JUGA: Laga Hidup Mati Lawan Arab Saudi, Garuda Wajib Menang

Tambahan tiga poin pada matchday keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini membuat Indonesia meninggalkan dasar klasemen grup C. Timnas saat ini sukses menembus peringkat ketiga klasemen dengan mengemas 6 poin.

Indonesia memiliki poin yang sama dengan tiga negara lain yakni Arab Saudi, Bahrain, dan China, namun unggul jumlah selisih gol.

Pemuncak klasemen grup C ditempati Jepang yang pada laga keenam mengalahkan tuan rumah China 3-1 sehingga total memiliki 16 poin, dan posisi runner up ditempati Australia dengan 7 poin setelah bermain imbang 2-2 di kandang Bahrain.

BACA JUGA: Tak Gentar Lawan Jepang, Garuda Siap Tunjukkan Mental Tangguh

Indonesia masih menyisakan empat laga, yakni melawan tuan rumah Australia pada 20 Maret 2025, main kandang melawan Bahrain pada 25 Maret 2025, main kandang lawan China pada 5 Juni 2025, dan tandang ke Jepang pada 10 Juni 2025.

Indonesia menargetkan meraih kemenangan pada dua laga kandang tersisa yakni melawan Bahrain dan China. Misi pertama untuk menang melawan Arab Saudi berjalan sukses.

Jika mampu menyapu bersih laga kandang yang tersisa, Indonesia diprediksi akan lolos ke putaran keempat dengan menempati peringkat ketiga atau keempat klasemen.

BACA JUGA: Terima Golden Visa dari Presiden Jokowi, Shin Tae-yong Langsung Sampaikan Ikrar Ini

Dua tim teratas klasemen akhir grup C dipastikan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 yang digelar di tiga negara, yakni Kanada, Amerika Serikat da Meksiko.

Kemenangan Bersejarah

Tidak sekadar tiga poin, kemenangan Indonesia melawan Arab Saudi yang berperingkat 57 FIFA sangat bermakna lantaran tim Merah Putih sebelumnya tidak pernah menang dalam 15 laga terakhir.

Indonesia hanya pernah meraih empat hasil seri, yakni pada 1983 (1-1) 1997 (1-1), 2007 (0-0) dan terakhir pada laga perdana kualifikasi Piala Dunia 2026, 6 September 2024 dengan skor 1-1.

Ikuti Kami :
Posted in

BERITA LAINNYA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *